Sentence

Perbedaan Report dan Descriptive dalam Bahasa Inggris

Dalam bahasa Inggris, ada beberapa  macam jenis-jenis teks, seperti descriptive, procedure, narative, recount dan report. Pada kali ini, penulis akan menjelaskan perbedaan antara descriptive text dan report text karena banyak sekali orang-orang yang menyamakan antara descriptive text dan report text dikarenakan sama-sama mendeskripsikan suatu hal, namun sebenarnya kedua jenis teks tersebut sangatlah berbeda. Untuk lebih jelasnya, anda dapat membaca artikel ini lebih lanjut;

Pengertian Report Text

Report Text adalah salah satu jenis teks yang bertujuan untuk mendeskripsikan suatu hal/ fenomena umum. Pada umumnya, report text ditulis berdasarkan hasil pengamatan atau obeservasi. Dikarenakan teks ini ditulis berdasarkan pengamatan/ observasi, maka isi teks report berisikan fakta-fakta mengenai topik yang anda amati/ observasi anda. Tidak hanya isi, namun struktur teks pada report text berbeda dengan teks lainnya. Pada report text, paragraf pertama mengandung general classification sedangakan paragraf terakhir mengandung description.

Struktur/ tatanan pada report text:
  1. General Classification
Dalam general classification, teks berisikan pernyataan/ informasi secara umum mengenai topik yang anda tulis.
  1. Description
Teks berisikan gambaran fenomena-fenomena/ deskripsi lanjut mengenai topic yang ada pada pembahasan general classification.

Contoh:

Rabbit is mammal from the leporidae family, which can be found in many parts of the earth. Rabbits breed by giving birth a child that is called as vivipar. In general, rabbits is divided into two types; wild rabbits and pet rabbits. Rabbits that include in the category of wild rabbits are the hare (Lepus curpaeums) and wild rabbits (Oryctolagus cuniculus). Based on the rabbits’s race, they are divided into several types; Angora, Lyon, American Chinchilla, Dutch, English Spot, Himalayan, dan lain-lain.

Every rabbit has a distinctive short tail. Whereas, the average size of their body is about 20 to 50 cm and the average body weight is about half to 2 kg. Viewing the type of fur, rabbits consist of short and long furs with a slightly yellowish color. When the winter come, the yellowish color changes to gray. Beside that, they have a lot of colors such as white, brown, black and gray. In their lifetime, they can live longer if they are in human care.

Arti:

Kelinci adalah mamalia dari keluarga leporidae, yang dapat ditemukan di banyak bagian bumi. Kelinci berkembang biak dengan cara melahirkan anak yang disebut sebagai vivipar. Secara umum, kelinci dibagi menjadi dua jenis; kelinci liar dan kelinci peliharaan. Kelinci yang termasuk dalam kategori kelinci liar adalah kelinci (Lepus curpaeums) dan kelinci liar (Oryctolagus cuniculus). Berdasarkan ras kelinci, mereka dibagi menjadi beberapa jenis; Angora, Lyon, American Chinchilla, Dutch, English Spot, Himalayan, dan lainnya.

Setiap kelinci memiliki ekor pendek yang khas. Sedangkan, Rata-rata ukuran tubuh mereka adalah 20 cm hingga 50 cm dan rata-rata berat badannya sekitar setengah hingga 2 kg. Melihat jenis bulunya, kelinci terdiri dari bulu pendek dan panjang dengan warna agak kekuningan.

Ketika musim dingin tiba, warna kekuningan berubah menjadi abu-abu. Selain itu, mereka memiliki banyak warna seperti putih, coklat, hitam dan abu-abu. Di masa hidup mereka, mereka bisa hidup lebih lama jika mereka dalam perawatan manusia. 

Pengertian Descriptive Text

Descriptive Text adalah salah satu jenis text yang bertujuan untuk menggambarkan sesuatu secara rinci seperti orang, benda, tempat dan lain sebagainya, sehingga pembaca atau pendengar bisa membayangkan sesuatu yang digambarkan dalam teks dan mengerti apa yang disampaikan. Dalam struktur descriptive text, terdapat identification pada awal paragraf dan descriptive pada akhir paragraf.

Struktur/ tatanan pada descriptive text:
  1. Identification
Identification adalah bagian awal dari descriptive text (pendahuluan) yang bertujuan untuk memperkenalkan hal yang dibahas.
  1. Description
Dalam description, teks berisikan deskripsi/ gambaran mengenai suatu hal yang dibahas secara lebih rinci, seperti sifat atau karakteristik, kebiasaan dan lain sebagainya.

Contoh:

I have an angora rabbit that is called bul. Bul is a very active and mercurial rabbit. It has a pretty light gray color.
My Angora Rabbit like eating chocolate. When you approach it by bringing a chocolate, it will come to you with excitement and quickly.

Arti

Saya mempunyai seekor kelinci anggora yang dinamakan bul. Bul merupakan kelinci yang sangat aktif dan lincah. Kelinci saya memiliki warna abu-abu yang cukup terang.

Kelinci anggora saya sangat suka makan coklat. Ketika anda mendekati bul dengan membawa coklat, ia akan menghampirimu/ mendatangimu dengan kegirangan dan cepat.

Recent Posts

Rumus dan Contoh Kalimat Menggunakan Kata Had Better Beserta Artinya

Bahasa inggris tentu menjadi salah satu bahasa yang sangat perlu di pelajari oleh sebagian besar…

5 years ago

Anak Artis yang Pandai Menggunakan Bahasa Inggris – Harus Kamu Contoh!

Berikut akan mengungkap nama-nama anak artis yang pandai menggunakan bahasa Inggris, guna untuk membantu ikut…

5 years ago

Film Indonesia yang Menggunakan Bahasa Inggris – Kamu Sudah Nonton?

Film yang menggunakan bahasa Inggris dalam penggarapannya memang jarang untuk ditemui. Film yang merupakan salah…

5 years ago

Contoh Kalimat Passive Diubah Ke Active – Rumus dan Penjelasan Lengkap

Kalimat dalam bahasa Inggris dikelompokkan menjadi kalimat aktif dan pasif. Kalimat aktif adalah kalimat dimana…

5 years ago

Penggunaan Akhiran -ies Dalam Bahasa Inggris – Contoh Lengkap

Ketika suatu verb dalam bahasa Inggris memiliki berakhir dengan huruf i, maka apabila subjeknya adalah…

5 years ago

Perbedaan Verb Phrase dengan Phrasal Verb

Pernahkan kalian mendengar tentang verb phrase atau phrasal verb sebelumnya? Tanpa kita sadari, kedua bentuk…

5 years ago