4 Aturan Indicative Mood dalam Bahasa Inggris

Dalam menggunakan bahasa atau kata-kata tertentu, pastinya kita memiliki hal yang akan kita sampaikan. Di antara setiap hal yang kita sampaikan tersebut, pasti ada kalanya kita membutuhkan kata-kata tertentu untuk menyampaikannya. Terdapat salah satu bagian dalam pelajaran bahasa Inggris yang khusus membahas kategori kosa kata atau vocabulary berdasarkan fungsinya. Bagian dari bahasa Inggris tersebut biasa kita kenal sebagai parts of speech atau unsur-unsur penyusun bahasa.

Salah satu bagian dalam parts of speech akan kita bahas pada kesempatan yang indah kali ini, yaitu verbs atau kata kerja. verbs biasa kita gunakan untuk menyatakan kerja atau aksi di dalam kalimat. Nah, secara lebih khususnya, kita akan membahas salah satu komponen di dalam verbs yang dapat kita gunakan untuk menyampaikan perasaan kita di dalam kalimat bahasa Inggris, yaitu verb mood.

Pembahasan ini akan lebih dalam lagi hingga membahas salah satu kategori verbs mood, yaitu indicative mood dalam bahasa Inggris. Tetap simak pembahasan selanjutnya ya.

Pengertian Indicative Mood dalam Bahasa Inggris

Indicative mood merupakan salah satu jenis dari verb mood. Sebelum secara lebih jauh kita membahas mengenai indicative mood, alangkah lebih baiknya jika kita memahami terlebih dahulu apa itu verb mood. Verb mood atau dapat juga kita kenal moods of verb ialah suatu cara bagaimana penutur atau penulis kalimat bahasa Inggris merasakan tentang apa yang ia katakan atau tuliskan. Verb mood juga dapat kita artikan sebagai cara penutur atau penulis mengekpresikan jalan pikirannya.

Moods of verb penting untuk digunakan di dalam grammar bahasa Inggris karena dengan adanya moods of verb, maka penggunaan bahasa Inggris kita akan lebih berwarna dan lebih bernyawa. Mood di dalam kalimat bahasa Inggris ditunjukkan melalui kata kerja (verbs) atau predikat di dalam kalimat itu sendiri. Di dalam tata bahasa Inggris, terdapat dua verb mood lain yang biasa dikenal, yaitu imperative mood dan subjunctive mood.

Indicative mood ialah suatu bentuk dari kata kerja (verb for) yang dapat kita gunakan untuk menanyakan sebuah pertanyaan atau membuat suatu pernyataan tertentu. Selain itu, indicative mood juga dapat kita gunakan untuk mengatakan pendapat atau opini kita dengan seolah-olah pendapat atau opini tersebut merupakan suatu kebenaran yang berlaku umum.

Jenis verb mood yang satu ini dapat kita katakan bahwa ia digunakan untuk menyampaikan mood (suasana hati) yang berupa kenyataan atau malah digunakan untuk menolak kenyataan yang ada. Di sisi lain, kadangkala kita menemui indicative mood yang memiliki fungsi untuk menanyakan pertanyaan dipisah dari kategori indicative mood sehingga ia dapat kita sebut sebagai interrogative mood.

Penggunaan Indicative Mood dalam Bahasa Inggris

Di dalam penggunaan indicative mood dalam bahasa Inggris, tidak terdapat aturan khusus mengenai tenses. Semua bentuk tenses dapat digunakan di dalam penggunaan indicative mood. Selain itu, seperti yang telah disampaikan sebelumnya, terdapat empat fungsi utama dari indicative mood.

Agar pembaca lebih memahami seperti apa tepatnya penggunaan indicative mood dalam bahasa Inggris, di bawah ini penulis akan sampaikan beberapa contoh penggunaan indicative dalam kalimat bahasa Inggris sesuai dengan masing-masing fungsi tadi:

1. Menyatakan Sebuah Fakta atau To States a Fact

  • Rain is falling in Bogor City this morning (hujan sedang turun di kota Bogor pagi ini)
  • He is riding the motorcycle (dia sedang mengendarai sepeda motor itu)
  • My mother saw something yesterday that really annoyed her (ibu saya kemarin melihat sesuatu yang sangat menyebalkan bagi beliau)
  • Mr Smith forgot his lunch box and left it in his office (tuan Smith melupakan kotak makan siang miliknya dan meninggalkannya di kantor beliau)
  • My father will go to the grocery store on his way to home (ayah saya akan mampir ke toko grosir dalam perjalanan beliau kembali ke rumah)

2. Menanyakan Sebuah Fakta atau To Asks a Fact

  • Is rain falling in Bogor City this morning (apakah hujan sedang turun di kota Bogor pagi ini?)
  • Is he riding the motorcycle? (apakah dia sedang mengendarai sepeda motor itu?)
  • Did my mother saw something yesterday that really annoyed her? (apakah ibu saya kemarin melihat sesuatu yang sangat menyebalkan bagi beliau?)
  • Did Mr Smith forgot his lunch box? (apakah tuan Smith melupakan kotak makan siang miliknya?)
  • Will my father go to the grocery store? (apakah ayah saya akan pergi ke toko grosir?)

3. Menolak Fakta Tertentu atau To Denies a Fact

  • No, rain is not falling in Bogor City this morning (tidak, hujan tidak sedang turun di kota Bogor pagi ini)
  • No, he is not riding the motorcycle (tidak, dia tidak sedang mengendarai motor itu?)
  • No, My mother did not saw something yesterday that really annoyed her (tidak, ibu saya kemarin tidak melihat sesuatu yang sangat menyebalkan bagi beliau)
  • No, Mr Smith did not forgot his lunch box. He brought it to his home (tidak, tuan Smith tidak melupakan kotak makan siang miliknya. Ia membawanya ke rumahnya)
  • No, my father will not go to the grocery store (tidak, ayah saya tidak akan mampir ke toko grosir)  

4. Menyampaikan Sebuah Pendapat atau To State on Oppinion

  • That is a beautiful rain drops on the leaves (itu adalah tetes air hujan di atas dedaunan yang indah)
  • Chocolate cookies and Hot chocolate are the best meals for rainy days (biskuit cokelat dan cokelat panas merupakan makanan terbaik untuk hari-hari hujan)
  • That is a beautiful flower drawing. The flower looks alive. (itu adalah gambar bunga yang indah. Bunganya terlihat hidup)
  • If i were a teacher, i would teach my students patiently (jika saya adalah seorang guru, saya akan mengajar para murid saya dengan sabar)
  • For me, ghosts are not real. actually, they are just a fantasy (bagi saya, hantu itu tidak nyata. Sebenarnya, mereka hanya sebuah khayalan)

Penjelasan di atas merupakan uraian lengkap mengenai materi Indicative Mood dalam bahasa Inggris yang dapat penulis sampaikan kepada pembaca dalam kesempatan yang indah kali ini. Penulis berharap, dengan pembaca memahami materi mengenai Indicative Mood dalam bahasa Inggris ini, pembaca dapat menggunakan Indicative Mood dalam penggunaan bahasa Inggris sehari-hari.

Selain itu, memahami Indicative Mood dapat pula membantu kita apabila ada orang lain yang membutuhkan penjelasan mengenai hal ini. Maka dari itu, tetaplah semangat dalam mempelajari bahasa Inggris dan sampai jumpa pada kesempatan yang akan datang. Wish you an amazing day ahead!